March 19, 2019

Pengertian Kata 'Pedia'

March 19, 2019

Kita akrab dengan Wikipedia dan Ensiklopedia. Banyak juga blogger yang menggunakan nama domain "pedia". Apa Pengertian "Pedia"?

Pengertian Kata 'Pedia'

Jangan cari di KBBI, sebab kata "pedia" bukan bahasa Indonesia atau belum diadopsi menjadi istilah dalam bahasa Indonesia. "Entri tidak ditemukan".

Namun, KBBI mencantumkan kata" énsiklopédia" (bentuk tidak baku: ensiklopedi) yang artinya "karya rujukan yang berisi keterangan atau uraian tentang berbagai hal dalam bidang ilmu pengetahuan, biasanya disusun menurut abjad atau tema".

Wikipedia tidak ditemukan di kamus bahasa Indonesia. Wikipedia artnya "sumber pengetahuan atau pembelajaran yang cepat" (kata "wiki" berasal dari bahasa Hawaii “wiki-wiki” yang artinya cepat), dan lain sebagainya.

Menurut Dictionary, istilah "wiki" diperkenalkan ke dalam leksikon oleh seorang programmer komputer bernama Ward Cunningham tahun 1995, ketika ia menciptakan perangkat lunak kolaboratif yang ia sebut WikiWikiWeb. Wiki adalah bahasa Hawaii untuk “cepat" (fast, quick).

Menurut Wiktionary, "pedia" adalah sebuah "akhiran" yang artinya "berkaitan dengan belajar"

Namun, Merriam-Webster menyebutkan, "pedia" adalah plural of PEDION: "suatu bentuk kristal yang hanya memiliki satu wajah dan milik kelas asimetris yang langka dari sistem triklinik".

Di forum Quora disebutkan,  akhiran -pedia, atau seperti yang dieja dalam bahasa Inggris -paedia Inggris, berasal dari bahasa Yunani Kuno, paidia, yang artinya "pendidikan", khususnya pendidikan anak-anak .

Kesimpulannya, pengertian kata "pedia" adalah "pengetahuan" atau "pembelajaran". Misalnya, bloggerpedia artinya pengetahuan tentang blogger.

Demikian Pengertian Kata 'Pedia'. Ada temuan lain? Happy Blogging! (www.contohblog.com).*

Previous
« Prev Post
Author Image

CB Blogger

Recommended Posts

Related Posts

Show comments
Hide comments

No comments on Pengertian Kata 'Pedia'

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *