April 21, 2019

Apakah SEO Lebih Sulit di 2019?

April 21, 2019

Search Engine Optimization (SEO) adalah bagian dari aktivitas blogging. Optimisasi ini diperlukan guna memenangi persaingan di indeks Google. SEO Lebih Sulit di 2019. Google mengingingkan konten panjang dan berkualitas serta multimedia.

Apakah SEO Lebih Sulit di 2019?

SEO lebih sulit daripada sebelumnya. Dulu, artikel 300-500 kata bisa dengan mudah naik ke peringkat satu di SERPS. Kini, Google rupanya lebih suka postingan panjang hingga 2000-3000 kata.

Tentu saja, artikel demikian butuh kerja ekstra, memerlukan riset untuk menambah panjang tulisan, serta foto dan video sebagai pendukung.

Sebenarnya, artikel panjang (long post) tidak disukai pembaca. User lebih suka artikel pendek, to the point, karena itu akan menghemat waktu dan kuota mereka.

Tapi saat ini Google berpendapat sebaliknya. Mungkin, bagi Google, tulisan panjang menunjukkan kelengkapan, detail, mendalam, sehingga terkesan "ilmiah" dan lebih kredibel.

Banyak blogger berlomba-lomba menulis artikel panjang, dan mereka berhasil. SEO pun lebih sulit di tahun 2019 bagi pemula, apalagi bagi yang baru belajar menulis.

Apa yang diinginkan Google?

Mengutip salah satu postingan di laman Quora, berikut ini yang diinginkan Google:

1. Konten bagus, informatif, dan bermanfaat bagi pembaca.
2. Mereka ingin melihat konten besar yang kaya akan media (gambar, video).
3. Mereka ingin melihat bahwa Anda adalah "otoritas" pada subjek.
4. Mereka ingin melihat halaman tetap online dan konten berkembang.
5. Mereka ingin melihat backlink dibangun secara bertahap selama periode waktu tertentu.
6. Mereka ingin melihat peningkatan sinyal sosial yang menunjuk pada konten sebagai sumber referensi bagi orang lain.

seo konten segar

Konten akan selalu menjadi nomor satu untuk diperhitungkan Google. Apalagi sistem algoritma Google yang saat ini bertambah baik akan semakin sulit untuk mendapatkan posisi teratas pada halaman Google.

Tetapi tidak pada konten yang berkualitas baik. Algoritma Google yang memanfaatkan teknologi terbarunya, seperti Rankbrain, akan mengevaluasi konten dengan pintar.

Oleh karena itu, semakin baik sebuah konten dan relevansi kata kuncinya, akan semakin baik pula menentukan peringkat situs web Anda pada halaman Google.

seo blog kualitas rendah

Google selalu mencari kualitas, maka dari itu Anda harus menawarkan konten terbaik dengan topik-topik populer yang Anda suguhkan kepada para pengguna. 

Upgrade selalu isi konten dengan ciri khas yang unik sebagai nilai plus konten Anda. Kata kunci menjadi hal penting untuk diselipkan pada konten yang Anda miliki.*


Previous
« Prev Post
Author Image

CB Blogger

Recommended Posts

Related Posts

Show comments
Hide comments

No comments on Apakah SEO Lebih Sulit di 2019?

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *