January 6, 2021

Manfaat Penting Pendaftaran Merek Dagang

January 6, 2021

Manfaat Penting Pendaftaran Merek Dagang

Dalam dunia perbisnisan, merek memegang peran yang sangat penting. Pada umumnya, merek hadir sebagai penanda perbedaan produk satu dengan yang lainnya. 

Sebagai pelaku bisnis, akan sangat penting bagi anda untuk mendaftarkan merek.

Sebelum melakukan pendaftaran, mari simak manfaat pendaftaran merek yang akan dijelaskan berikut ini. 

Manfaat Dan Keuntungan Pendaftaran Merek

1. Menambah Nilai Aset Perusahaan

Pada dasarnya, merek bisa dikatakan sebagai salah satu aset terbesar yang wajib dimiliki oleh perusahaan.

Ketika perusahaan diterpa krisis, merek dapat menjadi penyelamat yang sangat efektif. Perlu anda ketahui, merek dagang dapat mengundang investor yang datang guna menanamkan modal pada perusahaan. Hal tersebut bisa menjadi pendongkrak keuntungan bisnis.

Ketika investor datang untuk menanamkan modal, nilai merek dagang menjadi bertambah. Merek juga akan semakin berharga apabila telah terdaftar di Ditjen Hak Kekayaan Intelektual. Pasalnya, tanpa adanya pengakuan dari pemerintah, merek dagang yang digunakan oleh perusahaan dapat dipakai sembarangan oleh pihak pihak tertentu.

2. Mengurangi Risiko Tindakan Plagiarisme

Di tengah persaingan pasar yang semakin ketat, kini banyak bermunculan oknum oknum yang melakukan plagiarisme. 

Tujuannya adalah untuk turut ikut bersaing dalam pasar. Plagiarisme dapat mengurangi nilai estetika suatu produk bahkan perusahaan. Apabila merek anda belum terdaftar, maka tindakan plagiarisme tidak akan mendapatkan bantuan hukum.

Tindakan plagiarisme yang marak mayoritas terjadi kepada perusahaan yang Hak Kekayaan Intelektualnya tidak diakui secara sah oleh negara. 

Tetapi, dengan adanya merek yang diakui secara sah pemerintah akan menjamin keaslian dan keabsahan atas kekayaan intelektual yang anda miliki. Apabila nantinya terdapat kasus plagiasi, anda akan mendapat dukungan hukum penuh.

3. Membuka Peluang Waralaba

Salah satu manfaat pendaftaran merek ialah dapat memperoleh peluang untuk mengembangkan usahanya menjadi bisnis waralaba.

Melalui hal tersebut perusahaan yang sedang dibangun akan berkembang pesat dan memiliki daya saing yang kuat. Anda pun bisa membuka cabang di daerah lain agar usaha kian menguntungkan.

Sebagai informasi, dunia perdagangan kini tengah marak dengan bisnis waralaba. Bahkan, beberapa tahun terakhir bisnis waralaba dapat memperoleh keuntungan berlipat meski dilihat dari segala sisi. 

Oleh sebab itu, segeralah untuk mendaftarkan merek dagang perusahaan agar dapat membuka peluang untuk mendirikan bisnis waralaba.

4. Menjaga Citra dan Meningkatkan Kepercayaan Konsumen

Sudah bukan rahasia umum, ketika membeli sebuah produk kebanyakan orang akan melihat dari covernya terlebih dahulu. Perlu anda tahu, sebagian besar konsumen dapat mendeteksi nilai sebuah produk yang dijual di pasaran.

Mulai dari nama merek, komposisi, hingga harga, semua akan mereka perhitungkan sebelum melakukan pembelian produk tersebut.

Produk yang tidak terdaftar secara resmi tentu akan menimbulkan citra yang terkesan kurang terpercaya. Pemasaran produk tanpa pengakuan resmi juga akan menjadi hal yang sia sia. Pasalnya, produk yang sedang anda pasarkan bisa saja diplagiasi oleh kompetitor. Tak jarang, produk jiplakan mereka lebih bagus dan berhasil memperoleh kepercayaan pelanggan.

5. Bisnis Memiliki Daya Saing

Ketika Anda melakukan pendaftaran sebuah merek, lambat laun proses pemasaran yang anda lakukan akan lebih efisien. 

Untuk mendaftarkan sebuah merek, anda harus lolos beberapa persyaratan. Jadi, pengajuan pendaftaran merek tidak bisa dilakukan sembarangan. Hal ini dapat meningkatkan daya saing perusahaan.

Demikian beberapa manfaat dan alasan penting mengapa harus melakukan pendaftaran merek. Sebagaimana yang telah dijelaskan dalam ulasan tersebut, tanpa adanya merek sebuah perusahaan akan diterpa beberapa permasalahan.

Mulai dari plagiasi, sabotase, hingga penyelewengan hak. Untuk itu, segeralah daftarkan merek dagang!

Previous
« Prev Post
Author Image

CB Blogger

Recommended Posts

Related Posts

Show comments
Hide comments

No comments on Manfaat Penting Pendaftaran Merek Dagang

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *